• Data statistik mengenai indikator pembangunan yang mencakup semua sektor secara lengkap, akurat, terpercaya dan tepat waktu sangat diperlukan dalam perencanaan dan evaluasi kegiatan pembangunan yang telah dilaksanakan. Data semacam ini sangat bermanfaat pula bagi pihak-pihak yang ingin melakukan analisis di berbagai bidang kegiatan.

    Download    
  • Didasari pada pentingnya ketersediaan data dalam memberikan dasar pertimbangan  maupun  perhitungan  dalam  merencanakan  berbagai  kebijakan pembangunan, Bappeda Provinsi Riau telah merintis penyusunan buku Data Annual Provinsi Riau 2016. Buku ini disusun dengan tujuan untuk dapat memberikan gambaran utama mengenai data pembangunan di Provinsi Riau guna mendukung dan menunjang perencanaan pembangunan di Provinsi Riau.

    Download    
  • Publikasi Analisis Pendapatan Ekonomi Regional Provinsi Riau Menurut Penggunaan 2010-2015 yang disajikan berdasarkan hasil penghitungan tahun dasar baru 2010 berbasis SNA 2008 menggambarkan profil dan corak pembangunan ekonomi Provinsi Riau dari sisi permintaan, yang mencakup penggunaan konsumsi rumah tangga, penggunaan konsumsi pemerintah, pembentukan modal tetap bruto, ekspor dan impor.

    Download    
  • Publikasi Analisis Pendapatan Ekonomi Regional Provinsi Riau Menurut Lapangan Usaha Tahun 2011-2015 menggambarkan perkembangan dan corak pembangunan ekonomi Provinsi Riau secara sektoral mulai dari sektor pertanian, sektor pertambangan, sektor industri hingga sektor jasa-jasa.

    Download    
  • Buku Laporan Data Sistem Informasi Pembangunan Daerah (SIPD) Provinsi Riau Tahun 2014 berisikan tentang:

    • Aspek Geografis dan Demografi Provinsi Riau (Luas, Batas, Topografi, Geologi dan Curah Hujan)
    • Grafik Informasi Pembangunan (Aspek Kesejahteraan Masyarakat, Pelayanan Umum dan Profil Daerah)

    Download    
  • Publikasi saat ini berbeda dengan Publikasi tahun sebelumnya,  karena  Publikasi  disajikan  berdasarkan  hasil penghitungan tahun dasar baru 2010 berbasis SNA 2008. Publikasi yang disusun atas kerjasama Bappeda Provinsi Riau dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Riau diharapkan menjadi bahan masukan bagi berbagai pihak untuk perencanaan pembangunan daerah.

    Download    
  • Publikasi Pendapatan Ekonomi Regional Menurut Lapangan Usaha Tahun 2010-2014 dapat menggambarkan perkembangan dan corak pembangunan ekonomi Provinsi Riau secara sektoral mulai dari sektor pertanian, sektor pertambangan, sektor industri hingga sektor jasa-jasa.

    Download    
  • Buku Pendapatan Ekonomi Regional Riau Menurut Penggunaan 2009-2013 ini berisikan tentang:

    1. Ruang Lingkup dan Definisi Komponen Penggunaan
    2. Perkembangan Pendapatan Regional Riau Menurut Penggunaan (distribusi, pertumbuhan dengan dan tanpa migas)
    3. Perbandingan Pendapatan Regional Riau Menurut Penggunaan Terhadap Pulau Sumatera

    Download    
  • Buku Pendapatan Ekonomi Regional Riau Menurut Lapangan Usaha 2009-2013 ini berisikan tentang:

    • Perkembangan PDRB Sektoral (Tanpa dan Dengan Migas)
    • Perkembangan PDRB antar Daerah se Sumatera

    Download    
  • Buku Dokumen Data dan Informasi untuk Mendukung Penyusunan RKPD Provinsi Riau Tahun 2014 berisikan tentang:

    1. Aspek Geografi dan Demografi Provinsi Riau
    2. Aspek Kesejahteraan Masyarakat Provinsi Riau
    3. Aspek Pelayanan Umum Provinsi Riau
    4. Aspek Daya Saing Provinsi Riau

    Download    
  • Buku Data dan Informasi Pembangunan Provinsi Riau Tahun 2014 ini berisikan tentang:

    • Data Umum (Geografi dan Pemerintahan)
    • Sosial (Demografi, Kesehatan, Pendidikan, Kesejahteraan Sosial, Agama)
    • Sumber Daya Alam (Pertanian, Perkebunan, Peternakan, Perikanan, Kehutanan, Pertambangan dan Energi)
    • Infrastruktur
    • Industri, Perdagangan, Lembaga Keuangan, Koperasi, Investasi dan Inflasi
    • Ekonomi dan Keuangan
    • Hukum dan Keamanan
    • Insidensial

    Download    
  • Dengan terbitnya Data dan Informasi Pembangunan Provinsi Riau 2015 secara periodik, kami mengharapkannya menjadi bagian dari suatu pusat rujukan data sebagai bahan pertimbangan dalam proses pengambilan keputusan. Buku ini bersikan data-data:

    • Data Umum (Geografis dan Pemerintahan)
    • Sosial
    • Sumber Daya Alam
    • Infrastuktur
    • Industri
    • Ekonomi dan Keuangan
    • Hukum dan Keamanan
    • Insidensial

    Download    
  • Buku merupakan dasar dari pertimbangan maupun perhitungan dalam merencakan berbagai kebijakan pembangunan yang ada di Provinsi Riau oleh Bappeda Provinsi Riau tahun 2016. Buku ini berisikan data-data antara lain:

    • Profil Umum Provinsi Riau
    • Pembiayaan Pembangunan di Provinsi Riau
    • Pereknomian Provinsi Riau
    • Sektor-sektor utama di Provinsi Riau
    • Sosial dan Budaya Provinsi Riau
    • Infrastruktur dan Lingkungan Hidup Provinsi Riau
    • dan data-data lainnya

    Download    
  • Buku Data Annual Provinsi Riau Tahun 2014 ini berisikan tentang:

    1. Profil Umum Provinsi Riau
    2. Pembiayaan Pembangunan Provinsi Riau
    3. Perekonomian Provinsi Riau
    4. Sektor Utama Provinsi Riau
    5. Millenium Development Goals (MDGs) Provinsi Riau
    6. Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Provinsi Riau

    Download    
  • Dokumen Data dan Informasi untuk Mendukung Penyusunan RKPD Provinsi Riau disusun dengan tujuan untuk dapat memberikan gambaran umum kondisi Provinsi Riau menjelaskan tentang kondisi geografi dan demografi, kesejahteraan masyarakat, pelayanan umum dan daya saing serta indikator capaian kinerja penyelenggaraan  Pemerintahan  Provinsi  Riau.  Indikator  capaian  kinerja penyelenggaraan Pemerintahan meliputi aspek kesejahteraan masyarakat, aspek pelayanan umum dan aspek daya saing daerah.

    Download    
  • Data statistik yang lengkap, akurat, terkini, dan tepat sasaran yang disajikan menjadi sangat berarti dan dibutuhkan oleh para eksekutif, terutama para perencana dan pengambil keputusan. Keberadaannya juga diperlukan oleh para legislatif, sebagai bahan evaluasi kebijakan yang telah ditetapkan, dan juga sebagai tolak ukur untuk menentukan kebijakan yang hendak dilaksanakan selanjutnya oleh para stakeholder.

    Download