Rapat Pembangunan Aplikasi Database Pembangunan Provinsi Riau

Admin Website 24-07-2017 Artikel dan Kegiatan Berita Bidang Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Daerah dibaca : 109 kali

Rapat Pembangunan Aplikasi Database Pembangunan Provinsi Riau dilaksanakan pada tanggal 24 Juli 2017 di ruang rapat Bappeda Provinsi Riau. Acara ini dipimpin oleh Bapak Devrizon selaku Kepala Bidang Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Perencanaan Pembangunan Daerah Bappeda Provinsi Riau. Acara dihadiri oleh Para Kepala Bidang, Kasubbid/Kasubbag dan Fungsional Tertentu lingkup Bappeda Provinsi Riau.

Tujuan Pembangunan Aplikasi Databse Pembangunan ini adalah untuk ketersediaan data yang digunakan untuk  penyusunan kebijakan, pengendalian dan evaluasi pembangunan yang dapat direpresentasikan dalam bentuk informasi untuk memudahkan pengambilan kebijakan.

Peserta rapat merespon positif pembangunan aplikasi database pembangunan Provinsi Riau dengan berbagai saran dan masukan untuk penyempurnaan sebuah aplikasi database.

Setelah menerima saran, masukan dari peserta rapat, Kepala Bidang Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Perencanaan Pembangunan menutup acara ini.